Empat Kecamatan Rawan DPT Ganda

HARIAN JOGJA - SLEMAN: Daftar Pemilih Tetap (DPT) di tiga kecamatan yakni Cangkringan, Ngemplak, Berbah dan Prambanan perlu diwaspadai karena rawan timbul DPT ganda. Pasalnya, perbatasan keempat kecamatan itu dengan Kabupaten Klaten tidak terlalu jelas patokannya.

Ketua Panitia Pengawasa Pemilu (Panwaslu) Sleman, Sunardi berkata pemisah empat kecamatan itu hanya berupa jalan, bukan sungai, seperti perbatasan dengan daerah-daerah lainnya. Sehingga, hal itu berpotensi menimbulkan adanya DPT ganda jika tidak mendapatkan perhatian.

Saya kira daerah yang rawan cuma yang empat itu karena perbatasannya bukan sungai. Sementara dengan perbatasan lainnya saya kira tidak ada masalah. Dengan wilayah Magelang misalnya, kemungkinan timbulnya DPT sangat kecil, karena perbatasannya sangat jelas,รข€ ujar pada Selasa (24/3) ini di kantornya.

Menurutnya, pihaknya telah memerintahkan Panwascam di empat kecamatan itu untuk melakukan pengawasan secara intensif guna mengantisipasi kemungkinan terjadinya DCT ganda. Meski demikian, sampai sejauh ini, kasus DPT ganda di empat kecamatan belum ditemukan sama sekali. (Esdras Idialfero Ginting)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Program Super Murah "Back To School" Matahari Godean Toserba & Swalayan

Kasus Corona DIY Tambah 10 Jadi 169, Ada dari Klaster Gereja dan Indogrosir

Bebas 2 Pekan, Napi Asimilasi di Yogya Diciduk Gegara Nyolong Motor