Ada Batik Lukis di TBY

HARIAN JOGJA: Pameran batik nusantara yang digelar dalam rangka Peringatan Satu Dasa Warsa Paguyuban Pecinta Batik Indonesia Sekarjagad Jogja, menampilkan batik lukis dari gerai Batik Darmo.
Pameran digelar di Taman Budaya Yogyakarta (TBY) 17-21 Juni mendatang mulai pukul 10.00-16.00 WIB. Menurut Fitria (25), pemilik gerai Batik Darmo, menjelaskan lukisan batik merupakan variasi pengembangan batik yang baru karena dikerjakan dengan teknik seperti melukis di kanvas. Selain saat pameran ini, Batik Darmo dapat dijumpai di gerai Jalan Polowijan 20 Jogja.

Batik darmo dibuka setiap hari dari pukul 07.00-17.00 WIB menawarkan beragam lukisan batik, aneka kerajinan batik, aneka sangkar burung dan lukisan cat minyak akrilik.

Untuk harga lukisan batik ukuran kecil Rp50.000, ukuran sedang Rp100.000, dan ukuran besar Rp250.000 hingga Rp300.000.(Harian Jogja/Marina Vitania).

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Program Super Murah "Back To School" Matahari Godean Toserba & Swalayan

Kasus Corona DIY Tambah 10 Jadi 169, Ada dari Klaster Gereja dan Indogrosir

Bebas 2 Pekan, Napi Asimilasi di Yogya Diciduk Gegara Nyolong Motor