KPA Gelar Pawai Peringati Hari AIDS Sedunia

HARIAN JOGJA: Pawai sebagai peringatan hari AIDS sedunia yang jatuh pada hari ini, Selasa (1/12) ini diselenggarakan oleh Dinas Kesehatan bekerja sama dengan Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) DIY. Pawai yang diikuti oleh berbagai elemen masyarakat seperti dari LSM, PKBI Bantul, Mahasiswa UNY, Kaum gay dan waria Jogja, dan beberapa komunitas yang concern terhadap masalah AIDS.

Pawai ini start pukul 14.00 WIB dari taman parkir Abu Bakar Ali dan longmarch melewati kawasan Malioboro dan finish di alun-alun utara.

Dalam aksinya, para simpatisan ini mengusung misi memberi pemahaman kepada masyarakat tentang AIDS dan penularannya dan untuk tidak mengucilkan para penderita AIDS atau OHDA. Pawai ini cukup menarik perhatian dari masyarakat.

Namun sayang, beberapa masih belum paham tentang AIDS. Sri Munarsih, warga Jalan Gandekan mengaku tidak tahu tentang AIDS. "AIDS itu apa saya juga nggak tahu. Tahunya ya ada karnaval aja, makanya saya nonton,” ungkapnya polos.(Harian Jogja/Intaningrum)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Program Super Murah "Back To School" Matahari Godean Toserba & Swalayan

Kasus Corona DIY Tambah 10 Jadi 169, Ada dari Klaster Gereja dan Indogrosir

Bebas 2 Pekan, Napi Asimilasi di Yogya Diciduk Gegara Nyolong Motor