Aksi Anti Tembakau Warnai Kota Yogya

YOGYAKARTA, KOMPAS.com — Puluhan aktivis berbagai elemen masyarakat di Yogyakarta, Selasa (31/5/2011) siang, melakukan aksi simpatik di perempatan Kantor Pos Besar dalam rangka memperingati Hari Bebas Tembakau.

Peserta aksi yang terdiri atas mahasiswa Farmasi Universitas Gadjah Mada, Muhammadiyah Tobbaco Control Centre, dan Komunitas Yogyakarta Sehat Tanpa Tembakau membentangkan poster yang isinya menyuarakan bahaya merokok dan imbauan untuk tidak merokok.

Selain itu, mereka juga membagikan stiker berisi imbauan tidak merokok kepada para pengguna jalan. "Aksi siang hari ini dilakukan untuk memperingati Hari Bebas Tembakau Sedunia yang jatuh hari ini. Data menunjukkan, jumlah perokok di Indonesia terbanyak ketiga di dunia. Ada yang lebih memprihatinkan, yakni jumlah perokok dari kalangan pelajar juga terus meningkat setiap tahunnya," ungkap Nanik Prasetyoningsih, aktivis dari Muhammadiyah Tobbaco Control Centre.

"Kami mengimbau kepada para perokok untuk menghormati warga yang tidak merokok, dengan merokok di tempat yang semestinya sehingga orang lain tidak dikorbankan," sambung Nanik.

Sementara itu, Monda Saragih dari Yogyakarta Sehat Tanpa Merokok Provinsi DIY mengatakan, target aksi ini adalah agar warga Yogyakarta mengetahui bahaya merokok serta mengetahui adanya Hari Tanpa Tembakau yang jatuh tanggal 31 Mei.

"Kami mengimbau kepada perokok untuk tidak merokok di dekat ibu hamil maupun anak-anak sebab asap rokok dari perokok dapat mengganggu kesehatan ibu hamil dan anak-anak," ungkap Monda.

Selain membentang spanduk dan poster, peserta aksi juga meminta tanda tangan para pengguna sepeda motor untuk mendukung aksi bebas tembakau.

Translate Using Google Translate May Need Grammar Correction

Anti-Tobacco Action Paint The Town Yogya

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Dozens of activists various elements of society in Yogyakarta, on Tuesday (31/05/2011) afternoon, sympathetic action at the intersection of Post Office to commemorate the Tobacco Free Day.

Participants of action consisting of students of Pharmacy Gadjah Mada University, Muhammadiyah Tobbaco Control Centre, and Community Health Yogyakarta No Tobacco unfurled posters that it voiced an appeal to the dangers of smoking and not smoking.

In addition, they also distributed stickers contain no smoking appeal to road users. "Action this day is to commemorate the World Tobacco Free Day which falls today. The data showed that the number of smokers in Indonesia the third largest in the world. There was more disturbing, the number of smokers from among students is also increasing every year," said Nanik Prasetyoningsih , activists from Muhammadiyah Tobbaco Control Centre.

"We appeal to the smokers to respect the people who do not smoke, with smoking in places that should not be sacrificed so that other people,"continued Nanik.

Meanwhile, Monda Saragih of Yogyakarta, Yogyakarta Province Smoking Healthy Without saying, the target of this action is for residents of Yogyakarta to know the dangers of smoking and also knows that there is No Tobacco Day which falls on May 31.

"We appeal to smokers for not smoking near pregnant women and children of smokers because cigarette smoke can damage the health of pregnant women and children," says Monda.

In addition to extending banners and posters, action participants also requested signature motorcycle users to support tobacco-free action.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Program Super Murah "Back To School" Matahari Godean Toserba & Swalayan

Kasus Corona DIY Tambah 10 Jadi 169, Ada dari Klaster Gereja dan Indogrosir

Bebas 2 Pekan, Napi Asimilasi di Yogya Diciduk Gegara Nyolong Motor