Anak Autis Diculik Ahli Terapi

YOGYAKARTA--MICOM: Sudah hampir setahun Muhammad Ilham Dewantara Putra menghilang dari rumahnya di Wirobrajan, Yogyakarta.

Juni 2011, anak penderita autis itu diculik seseorang yang tak lain ahli terapinya sendiri. Desi Rahayu khawatir dengan kondisi anaknya. Ia tiada henti memanjatkan doa agar si buah hati kembali ke pelukannya.

Desi tak menyangka Rahmad Arjuno begitu kejam pada keluarganya. Kepada Desi, Rahmad mengaku sebagai ahli terapi autis. Ia juga melakukan perawatan di rumah korban sejak Januari tahun lalu.

Namun, Rahmad mengatakan Ilham memerlukan perawatan intensif. Ia pun meminta izin membawa korban ke kediamannya di Bantul. Keluarga Desi tak curiga dan mengizinkan Ilham ikut ke rumah Rahmad. Keluarga bahkan membayar senilai Rp15 juta untuk menyembuhkan Ilham.

Harapan kesembuhan anak tak kunjung menjadi nyata. Keluarga juga tak dapat menghubungi anaknya maupun si pelaku. Keluarga langsung mendatangi rumah korban, tapi pelaku tak ada di kediamannya. Rumah kosong. (MTV/OL-11)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Program Super Murah "Back To School" Matahari Godean Toserba & Swalayan

Kasus Corona DIY Tambah 10 Jadi 169, Ada dari Klaster Gereja dan Indogrosir

Bebas 2 Pekan, Napi Asimilasi di Yogya Diciduk Gegara Nyolong Motor