PT KAI Klaim Untung, Adisutjipto Lebih Baik

YOGYAKARTA – PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasional 6 Yogyakarta, mengklaim pendapatan yang diperoleh meningkat kendati jumlah penumpang menurun dibanding 2011 lalu.

Alasannya, kereta api komersial yang dioperasionalkan jumlah penumpangnya lebih pasti. ”Nominalnya yang tahu pusat,tetapi kita tengarai untung,” jelas Humas PT KAI Daop 6 Yogyakarta Eko Budiyanto. Menurutnya pada tahun lalu, setiap gerbongnya masih ada toleransi bagi penumpang berdiri. Untuk kelas ekonomi bisa 50% dan 25% untuk kelas bisnis. Tetapi tahun ini,hanya penumpang yang bertiket dan memiliki tepat duduk yang bisa naik.Itupun tiket harus sama dengan identitas penumpang.

Pada arus lebaran kemarin, ada enam kereta komersial yang dioperasionalkan, yakni Argo Dwipangga,Argo Lawu,Sancaka 1 dan 2 serta Lodaya 1 dan 2.Setidaknya ada 2.554 tempat duduk. Sedangkan pada tahun lalu hanya ada 350 tempat duduk. ”Dengan asumsi ini, kita yakin pendapatan naik,”tambahnya. Sementara itu, PT Angkasa Pura I selaku pengelola Bandar Udara (Bandara) Adisutjipto mengaku arus Lebaran tahun ini lebih baik.Meskipun ada penambahan penerbangan, namun jadwal pesawat lebih tepat.

General Manager PT Angkasa Pura I Bandara InternasionalAdisutjipto, AgusAndriyanto mengatakan,tahun ini jumlah penerbangan rata-rata per hari selama Lebaran meningkat. kuntadi

Sumber : Seputar Indonesia

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Program Super Murah "Back To School" Matahari Godean Toserba & Swalayan

Kasus Corona DIY Tambah 10 Jadi 169, Ada dari Klaster Gereja dan Indogrosir

Bebas 2 Pekan, Napi Asimilasi di Yogya Diciduk Gegara Nyolong Motor