Kecelakaan Bus di Parangtritis Tewaskan 1 Orang

BANTUL - Sebuah bus pariwisata mengalami kecelakaan di sekitar Pantai Parangtritis, Bantul, Yogyakarta, Minggu (11/11/2012). Kanit Laka Satlantas Polres Bantul, Iptu Amir Mahmud, mengatakan, dugaan sementara, saat bus meluncur deras, kernet bus berusaha mengendalikan laju bus. Hanya saja, ia tak kuasa dan tubuhnya terpelanting menghantam dashboard bus.

"Kernet dan beberapa korban mengalami luka cukup serius di bagian tangannya, sehingga dilarikan ke RSUD Panembahan Senopati Bantul. Sementara korban tewas atas nama Mujayana, jasadnya kemudian dilarikan ke RSUP Sardjito untuk diautopsi," ujarnya saat dikonfirmasi Tribun Jogja, Minggu (11/11/2012).

Ia menambahkan, sementara ini ada empat rumah yang rusak berat akibat tertabrak bus. Sedangkan sopir bus yang selamat dari kejadian ini, atas nama Slamet, untuk saat ini diamankan di Mapolres Bantul guna pemeriksaan lebih lanjut, imbuh Amir.

Akhirnya seluruh penumpang bus nahas tersebut terpaksa membatalkan berkunjung ke objek wisata lainnya. Baru sekitar pukul 17.00 WIB, dari lokasi kejadian, merekapun kembali menuju kampung halamannya menggunakan bus wisata lain yang telah disediakan oleh pihak managemen bus Bima Jaya.(*)

Sumber  Berita & Gambar : Tribun Jogja

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Program Super Murah "Back To School" Matahari Godean Toserba & Swalayan

Kasus Corona DIY Tambah 10 Jadi 169, Ada dari Klaster Gereja dan Indogrosir

Bebas 2 Pekan, Napi Asimilasi di Yogya Diciduk Gegara Nyolong Motor