JELANG PENGUMUMAN UNAS ; Polisi Disiagakan di SMA/SMK

YOGYA (KR) - Mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan saat pengumuman kelulusan siswa SMA/SMK 14 Juni mendatang, polisi telah melakukan sejumlah langkah antisipasi. Di antaranya dengan menempatkan sejumlah personel, di tiap-tiap SMA/SMK, yang ada di Yogya, untuk melakukan penjagaan. Hal tersebut diungkapkan Kabid Humas Polda DIY AKBP Hj Anni Pudjiastuti, di konfirmasi KR, Kamis (12/6) siang.

Sementara itu Kapolres Sleman AKBP Drs Suharsono melalui Kabag Ops AKP Saiful Anwar SIK mengimbau, agar para siswa tidak melakukan konvoi dijalan-jalan, dalam merayakan kelulusan mereka. Namun jika hal itu sampai terjadi, maka pihaknya akan melakukan pengawalan, disepanjang jalan yang dilalui para siswa, untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.

"Kita mengimbau, alangkah lebih baiknya jika para siswa tidak melakukan arak-arakan dijalanan. Jika nantinya terdapat siswa yang melakukan pelanggaran saat konvoi, seperti tidak membawa helm, maupun pelanggaran lainnya, tentu akan kita tindak sesuai dengan aturan yang berlaku,"tegasnya.
Sementara itu terkait aksi corat-coret baju yang selama ini sering dilakukan, pihaknya juga berharap agar hal itu tidak dilakukan. Alangkah lebih baiknya, jika pakaian-pakaian itu diberikan pada yang lebih membutuhkan. "Namun jika nantinya yang mereka corat-coret adalah fasilitas umum, maka kita akan melakukan tindakan,"ungkap Saiful.

Saat pengumuman lulusan nanti, lanjut Saiful, jajarannya di tiap-tiap Polsek juga akan diterjunkan ke setiap sekolah yang ada, untuk melakukan pengamanan. "Jika memang nantinya ada sekolah yang perlu penambahan personel polisi, maka pihak Polres yang akan melakukan backup untuk melakukan pengamanan,"jelasnya. (*-6)-f

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Program Super Murah "Back To School" Matahari Godean Toserba & Swalayan

Kasus Corona DIY Tambah 10 Jadi 169, Ada dari Klaster Gereja dan Indogrosir

Bebas 2 Pekan, Napi Asimilasi di Yogya Diciduk Gegara Nyolong Motor